Water System (Sistem Pembuatan Purified Water) di PT Schering-Plough Indonesia Tbk.

June 19, 2009

Air merupakan unsur penting dalam pembuatan bahan obat maupun pembuatan obat itu sendiri. Air yang digunakan dalam industri farmasi harus memenuhi persyaratan-persyaratan tertentu sehingga dapat digunakan dalam proses produksi obat. Spesifikasi purified water berdasarkan monograph purified water (USP, FI, Europe Pharmacopeia) diantaranya secara pemerian berupa cairan jernih, tidak berwarna, tidak berasa; bebas partikel asing; total organic carbon (TOC) < 0,5 ppm, water conductivity < 1,3µS/cm, pH 5,0-7,0; bebas dari mikroorganisme antara lain E.Coli, Pseudomonas aeruginosa dan Salmonella serta bakteri lain tidak boleh lebih dari 50 cfu/mL. Proses pembuatan purified water melalui tahap-tahap sebagai berikut. Read the rest of this entry »


PENGARUH KOMBINASI EKSTRAK ETANOLIK TEMULAWAK (Curcuma xanthorrhiza Roxb) RENDAH MINYAK ATSIRI DAN SAMBUNG NYAWA (Gynura procumbens (Lour.) Merr.) TERHADAP KADAR KOLESTEROL HDL DAN LDL TIKUS JANTAN GALUR WISTAR SERTA GAMBARAN HISTOPATOLOGINYA

June 4, 2009

Intisari

Irfan Muris Setiawan

Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada

Kadar kolesterol LDL yang tinggi dan rendahnya kadar kolesterol HDL dalam darah dapat memicu terjadinya ateroma pada pembuluh darah. Aterosklerosis merupakan salah satu faktor terjadinya penyakit jantung koroner. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh campuran ekstrak etanolik rimpang temulawak (Curcuma xanthorriza Roxb) rendah minyak atsiri dan daun sambung nyawa (Gynura procumbens (Lour.) Merr) terhadap kadar kolesterol HDL dan LDL total tikus putih jantan yang hiperlipidemi serta mencari perbandingan efektif campuran ekstrak etanolik temulawak rendah minyak atsiri dan daun sambung nyawa untuk menurunkan kadar kolesterol LDL dan menaikkan kadar kolesterol HDL. Read the rest of this entry »


PT AQUA Golden Mississippi + Danone = Danone Aqua

June 1, 2009

Aqua adalah sebuah merek air minum dalam kemasan (AMDK) yang diproduksi oleh Aqua Golden Mississipi di Indonesia sejak tahun 1973. Selain di Indonesia, Aqua juga dijual di Singapura. Aqua adalah merek AMDK dengan penjualan terbesar di Indonesia dan merupakan salah satu merek AMDK yang paling terkenal di Indonesia, sehingga telah menjadi seperti merek generik untuk AMDK. Di Indonesia, terdapat 14 pabrik yang memroduksi Aqua. Read the rest of this entry »


Strategi Indomie Merajai Pasar Mie Instant

May 31, 2009

Perubahan gaya hidup  acap mempengaruhi pola konsumsi masyarakat. Salah satu dari perubahan itu adalah digemarinya mie instan sebagai makanan substitusi nasi. Bahkan kian hari produk ini kian menjadi makanan pilihan konsumen, karena selain praktis dan harganya terjangkau, mie instan juga cukup mengenyangkan perut. Saat ini, Indofood masih merajai pasar mie instan di Indonesia, sekaligus merupakan perusahaan mie instan terbesar di dunia dengan kapasitas produksi 13 milyar bungkus. Selain Supermi, Sarimi, dan Sakura, Indomie merupakan merek andalan Indofood. Begitu kuatnya citra Indomie di pasar sehingga sebagian masyarakat menganggap seolah mie instan itu adalah Indomie (Indomie menjadi Top of Mind mie instan). Dalam Top Brand Index (TBI) periode 2006-2008, Indomie menduduki posisi pertama dengan TBI berturut-turut 65,8% , 66,5% , dan 71,4% pada tahun 2006, 2007, dan 2008 (David, S.S., 2008,  Majalah Marketing-Edisi Khusus TOP BRAND). Read the rest of this entry »


Fenomena Aneh Ketika Minum Teh (Kajian Ilmiah)

May 31, 2009

Ketika kita minum teh, ternyata tidak semua orang merasakan efek yang sama ketika mengkonsmsinya. Seperti halnya dalam mengkonsumsi kopi, ada beberapa orang yang merasakan efek kopi tersebut (tidak mengantuk) sedangkan ada juga yang tidak merasakan efek tersebut (sudah kebal sama kopi). Sehingga peneliti mengkaji fenomena yang sama pada teh, dan didapatkanlah hasil penelitiian yang mengungkapkan bervariasinya efek yang dirasakan individu, di antaranya adalah  kandungan polifenol yang dikonsumsi seseorang dan cara menyajikan setiap orang berbeda, yang tentunya mempengaruhi kadar asupan polifenol menyebabkan bervariasinya efek yang dirasakan setiap orang. Beriikut ini beberapa factor tersebut : Read the rest of this entry »


EGCG, Antioksidan, dan Kemopreventif

May 31, 2009

Telah disebutkan dalam postingan sebelumnya bahwa teh dapat berfungsi sebagai antioksidan. Telah banyak orang yang mendengar istilah antioksidan, terutama dari iklan TV (kosmetik, minuman teh hijau, minuman vitamin C) yang marak mengklaim produk mereka mengandung antioksidan yang baik bagi kesehatan. Namun, apakah sebenarnya antioksidan itu? Dan bagaimanakah EGCG yang merupakan jenis polifenol terbanyak mampu berfungsi sebagai antioksidan yang dapat mencegah karsinogenesis?  Let’s check this out… Read the rest of this entry »


Perbandingan Harga Minuman Isotonik di Indonesia

May 25, 2009

Karena banyaknya search di posting  ku sebelumnya yang ingin tahu tentang harga berbagai minuman kategori isotonik, maka penting untuk menampilkan perbandingan harga minuman isotonik yang beredar di Indonesia. Baik disadari maupun tidak, masyarakat Indonesia sangat sensitif terhadap masalah harga yang dapat mempengaruhi image produk di pasaran. Berikut ini daftar harga berbagai minuman isotonik di Indonesia (update tahun 2005) : Read the rest of this entry »