Water System (Sistem Pembuatan Purified Water) di PT Schering-Plough Indonesia Tbk.

Air merupakan unsur penting dalam pembuatan bahan obat maupun pembuatan obat itu sendiri. Air yang digunakan dalam industri farmasi harus memenuhi persyaratan-persyaratan tertentu sehingga dapat digunakan dalam proses produksi obat. Spesifikasi purified water berdasarkan monograph purified water (USP, FI, Europe Pharmacopeia) diantaranya secara pemerian berupa cairan jernih, tidak berwarna, tidak berasa; bebas partikel asing; total organic carbon (TOC) < 0,5 ppm, water conductivity < 1,3µS/cm, pH 5,0-7,0; bebas dari mikroorganisme antara lain E.Coli, Pseudomonas aeruginosa dan Salmonella serta bakteri lain tidak boleh lebih dari 50 cfu/mL. Proses pembuatan purified water melalui tahap-tahap sebagai berikut.

1.Water storage tank

Sumber air yang digunakan PT Schering Plough baik untuk kegiatan produksi maupun penunjang berasal dari sumur artesis dengan kedalaman ± 100 m. Air di pompa dari deep well dan tampung pada water storage tank yang mampu meyimpan air 400 m3. Untuk membunuh bakteri maka dalam storage tank ditambahkan klorin dengan konsentrasi pada rentang 0,4 – 0,6 ppm

2. Hydropneumatic tank

Selanjutnya air dialirkan ke dalam hydropneumatic tank yang berisi 2/3 bagian air dan 1/3 bagian udara tekan (compressed air). Sebagian air hydropneumatic tank, digunakan untuk sanitary, laundry, kantin, taman, cuci mobil, dan toilet. Sedangkan sebagian lagi diproses menjadi purified water untuk proses produksi melalui proses water softener.

3. Water softener

Softener unit berisi berfungsi untuk menghilangkan kesadahan air, berisi resin untuk mengikat ion logam yang dapat menyebabkan kerak yaitu Ca2+ dan Mg2+. Jika resin sudah jenuh, perlu dilakukan regenerasi dengan menggunakan garam NaCl cair dalam tiga tahapan.

–          back wash, merupakan proses pencucian dengan membalik arah aliran resin. Proses ini bertujuan untuk membuang atau menghilangkan partikel kasar yang terjerat diantara resin dan untuk menata kembali resin sehingga resin yang berukuran lebih besar dapat terdistribusikan diantara resin-resin yang berukuran kecil.

–          regenerasi, yaitu dengan mengalirkan garam cair untuk mengaktifkan kembali resin-resin agar ion logam terlepas dari ikatan resin lewat sistem vakum nosel

–          rinse (pembilasan) yaitu dengan mengalirkan air bersih untuk membilas kandungan garam cair yang masih tersisa. Untuk mengecek tingkat kekerasan air dilakukan sampling dan dilakukan uji menggunakan reagen H1/H2. Syarat kekerasan air yaitu 0 dH (derajat hardness).

Air lunak (soft water) yang dihasilkan kemudian dialirkan menuju boiller unit, chiller unit, radiator diesel, hot water system, cooling tower dan untuk pembuatan purified water.

4. Multimedia filter

Multimedia filter berfungsi untuk mereduksi padatan atau endapan yang ada di dalam air dengan ukuran 5-10 µm dan beberapa mineral seperti besi (Fe), mangan (Mn), dan silika (SiO2). Zat-zat ini biasa ditemukan dalam air tanah maupun air permukaan. Multimedia filter terdiri dari susunan gravel, granit, antrasit, dan sand filter. Sand filter berfungsi untuk menyerap zat besi, dan mangan; Antrasit, untuk menyerap silika dengan waktu pakai lebih lama.

5. Water softener

Kemudian air masuk ke dalam softener lagi. Softener yang ke dua ini berfungsi sebagai back up dari softener yang pertama. Perbedaan dengan yang pertama yaitu sistem softener unit yang kedua sudah berjalan secara otomatis.

6. Carbon filter

Kemudian air dialirkan ke dalam carbon filter yang berisi karbon aktif guna mereduksi senyawa kimia dalam air baik senyawa organik maupun anorganik, termasuk mereduksi klorin yang ditambahkan pada awal pengolahan di storage tank. Carbon filter juga dapat mengalami kejenuhan sehingga perlu dilakukan sanitasi karbon, dua kali dalam seminggu dengan menggunakan uap bersih (clean steam) pada tekanan 25 Psi, suhu 121°C selama 3 jam.

7. Mikron filter

Air dari carbon filter dialirkan melalui filter 1 mm untuk menyaring partikel yang berukuran lebih besar dari 1 mm, dilanjutkan masuk unit sinar ultraviolet.

8. Sinar UV

Sinar UV berfungsi sebagai desinfektan, menghilangkan dan membasmi mikroorganisme yang masih terkandung dalam air dengan penyinaran ultra-violet yang dipancarkan pada panjang gelombang 254 nm dengan jarak tertentu (max. 25 cm).

9. Reverse Osmose (RO)

Reverse osmosis adalah metode proses purifikasi yang mampu menghilangkan 95-99% kontaminan air termasuk mikroorganisme, senyawa organik dan senyawa anorganik terlarut. Aliran air baku diberi tekanan hingga 150-200 psi yang dihasilkan dengan pompa tekanan tinggi dialirkan melalui membran semi permeabel khusus. Proses yang terjadi merupakan penyaringan molekuler dimana hanya air murni saja yang bisa melewati membran. Sementara kontaminan akan ditolak dan dibuang ke dalam saluran limbah. Kontaminan yang di-reject oleh membran diantaranya garam terlarut senyawa bermolekul besar > 150-250 Dalton.

10. CDI (Continuous Deionized)

Proses ini bertujuan untuk mengurangi kandungan kation dan anion dalam air sampai menghasilkan conductivity < 1,3 µS/cm. Metode ini merupakan perkembangan dari ion exchanger dimana sebagai pengikat ion positif dan negarif digunakan elektroda. Elektroda ini dihubungkan dengan arus listrik searah sehingga proses pemurnian air dapat berlangsung terus menerus.

Setelah proses ini, air dilewatkan melalui sinar ultraviolet dan absolute filter berukuran 0,22 mm. Air yang telah melewati filter ini ditampung dalam tangki penampungan berkapasitas 2000 liter, untuk selanjutnya didistribusikan ke tempat yang membutuhkan. Selama 24 jam sistem purified water ini terus disirkulasi untuk mencegah pertumbuhan mikroorganisme dalam purified water.

Setiap satu bulan sekali, saluran mulai dari tangki ke user hingga ke tangki lagi dilakukan sanitasi yang bertujuan untuk menjaga higienitas. Air dalam tank dipanaskan hingga temperatur 95oC, kemudian sirkulasikan ke looping system selama 1 jam, setelah itu air dibuang dan diganti dengan purified water yang baru.

gambar water system

11 Responses to Water System (Sistem Pembuatan Purified Water) di PT Schering-Plough Indonesia Tbk.

  1. Didi Marsono says:

    Dear Sir,

    For our Project at East Kalimantan, we required a water cooling system with at least 600 liter per minute 7 bar pressure.

    We shall take raw water from rain collected water after settling pond or deep bore well.

    Kindly submit your best offer for complete system, from borewell up to soft water output to suit the requirement.

    Best Regards,
    Didi Marsono
    Manager Project Facilitation

    PT. Adani Global-Jakarta
    Graha Mustika Ratu fl. 3
    Jl. Gatot Subroto Kav 74-75
    Jakarta Selatan

  2. Sholikin says:

    TERIMA KASIH, BISA KAMI TIRU UNTUK APLIKASI DI PABRIK KAMI

  3. Dengan Hormat,

    Water Treatment pada perusahaan kami akan berencana dikembangkan sistem recycle untuk air hasil dari backwash dan rinse pada saat proses regenerasi softener. Bisa minta tolong diberikan proses treatment nya untuk hal tersebut, agar air layak digunakan kembali sebagai air proses?
    Terima kasih

    Rohkamaning Tyas, ST
    RnD PT. Polidayaguna Perkasa (BOPP Film Plant)
    Ungaran – Jateng

  4. Sophia says:

    Hi there! Would you mind if I share your blog with my myspace
    group? There’s a lot of folks that I think would really appreciate your content. Please let me know. Wonderful Job, Chow!

  5. Hi, I Simply want to say your article is surprising.

    The clearness in your post is just excellent and
    I can assume you’re an expert on this topic. With your permission, I would enjoy using a couple of your great thoughts. Thanks a zillion and please carry on the rewarding work. Many thanks, to you!

  6. Esperanza says:

    It’s a shame you don’t have a donate button!
    I’d without a doubt donate to this fantastic blog! I suppose for now i’ll settle for book-marking and adding your RSS
    feed to my Google account. I look forward to new updates and will share this blog with my Facebook group.
    Talk very soon, with you! Cheers!

  7. This design is incredible! You obviously know how to keep a reader amused.

    Between your wit and your videos, I was almost moved to start my own
    blog (well, almost…HaHa!) Great job. I really enjoyed what you had to say, and more than that, how you
    presented it. Too cool! Thank you!

  8. Aurelio says:

    I keep hearing the news talk about getting free online grant applications therefore
    I’ve been looking around for the right site to get one.
    Thanks a lot!

  9. Definitely imagine that which you stated. Your favourite justification seemed to be at the net the easiest factor to take into accout of.
    I say to you, I definitely get irked even as other folks think
    about issues that they just don’t recognize about. You controlled to hit the nail upon the highest and also outlined out the entire thing without having side-effects ,
    other folks can take a signal. Will probably be again to get more.
    Thanks

  10. Everything is very open with a precise description of the issues.
    It was really informative. Your website is extremely helpful.
    Many thanks for sharing!

  11. Ichsan says:

    Kami ANEKA BARANG TEKNIK bergerak di bidang pengadaan barang untuk kebutuhan teknik yang berpusat di area Glodok, kami menjual diantaranya :

    FILTER MATERIAL and STUFF :
    – Filter Bag
    – Filter Press
    – Paper Filter
    – Filter AHU
    – Pocket Filter
    – Saranet Filter
    – Cartridge Filter
    – Filter Spunbond
    – Air Filter
    – Wire Cage, dll

    PACKING GASKET (INSULATION, ENGINEERING, RUBBER) :
    – Fiber Glass Tape
    – Teflon
    – Klingerit
    – Asbes
    – Silicone
    – Viltwool
    – PU Nylon
    – Pertinax
    – Novotex
    – RUD Sheet
    – Acrylic
    – Air Slide, dll

    SIKAT INDUSTRI (sesuai ukuran dan material yg dipesan).

    PEMBUBUTAN untuk material seperti TEFLON, KUNINGAN, PVC, DLL.

    Demikian informasi yang kami berikan, bila ada kebutuhan untuk barang teknik jangan segan untuk kontak kami. Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih banyak.

    Best Regards,

    ANEKA BARANG TEKNIK
    Jl. Blustru, Hayam Wuruk No.127A-A
    Jakarta Barat – Indonesia
    Telp/Fax : (021) 2268 0184
    Mobile : 0816 134 3142
    Email : anekabarangteknik@gmail.com

Leave a comment